KEGIATAN MPLS KELAS 4 SDIT SALSABILA 2 KLASEMAN

KEGIATAN MPLS KELAS 4 SDIT SALSABILA 2 KLASEMAN

Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SDIT Salsabila Klaseman yang dilaksanakan selama tiga hari mulai Selasa (12/7) sampai Kamis (14/7) disambut antusias oleh siswa. Hal itu bisa dilihat dari antusiasme siswa saat mengikuti berbagai kegiatan di sekolah serta tidak adanya siswa yang absen. Adanya pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia memaksa kegiatan pembelajaran dilakukan secara terbatas. Tidak mengherankan begitu kegiatan pembelajaran dilakukan secara tatap muka (PTM), siswa jadi semangat untuk datang ke sekolah.

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang setiap harinya dilaksanakan oleh kelas 4 mulai pukul 07.00-14.30 WIB ini merupakan kegiatan untuk menyambut siswa baru di tahun ajaran baru. Di mana di dalamnya adalah kegiatan untuk saling mengenal satu sama lain serta mengenalkan lingkungan sekolah berikut aturan, norma dan tata tertib yang ada di sekolah tersebut.

Nobar film edukatif

‎Kegiatan MPLS di SDIT Salsabila Klaseman diisi dengan berbagai macam kegiatan. Diantaranya pengenalan lingkungan sekolah. Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk Kelas 4 seperti Pelatihan Baris Berbaris (PBB) yang dilatih langsung oleh Bapak-bapak dari Koramil 06 Ngaglik, Menyanyi Lagu Wajib (Indonesia raya, Garuda Pancasila, dan Mengheningkan Cipta), serta Mewarnai. Semua kegiatan sengaja  dikemas secara menyenangkan supaya bisa merasa nyaman dan lebih semangat.

Kegiatan ini memberikan kesan yang baik pada guru dan anak-anak. “Senang banget karena bisa ketemu sama pak tentara”, Kata Mas Oka, siswa kelas 4 Wahid Hasyim. “Anak-anak sangat antusias dengan kegiatan MPLS ini”, kata Bu Anita, guru kelas 4 Wahid Hasyim.

No Comments

Add your comment

× Kirim Pesan